Blog

Direktur RS I Lagaligo Ikut Kegiatan Donor Darah yang Diselenggarakan DPC Wahdah Islamiyah Nuha Bersama PMI Luwu Timur 

×

Direktur RS I Lagaligo Ikut Kegiatan Donor Darah yang Diselenggarakan DPC Wahdah Islamiyah Nuha Bersama PMI Luwu Timur 

Sebarkan artikel ini
Oplus_131072

Inspirasi.update.com, Luwu Timur – Departemen Kesehatan, Olahraga dan Lingkungan Hidup (Depkesorling) DPC Wahdah Islamiyah Nuha menggandeng PMI Luwu Timur melaksanakan kegiatan donor darah, Sorowako, 09/6/2024

Kegiatan ini dilaksanakan pukul 09.00 – 12.30 WITA di Rumah Qur’an Al-Falaq, Jln. Andi Mappaware 19 Sumasang 3, Sorowako dan memperoleh 27 kantong darah.

dr. Andi Fajar Wela, M.Kes, Sp. PA selaku Direktur RSUD I Lagaligo ikut dalam kegiatan donor darah tersebut.

Beliau berharap dengan adanya kegiatan donor darah ini dapat membantu sesama, membantu PMI Luwu Timur dalam ketersediaan stok darah bagi masyarakat Luwu Timur,

” Agar stok darah bisa selalu ada bilamana ada masyarakat yang membutuhkan serta bermanfaat bagi kesehatan para pendonornya” ujar dr. Andi Fajar Wela

Lap.Musdiana

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *