Blog

Bupati Budiman Buka Sminar Budaya Tana Luwu Rangkaian HJL dan HPRL 2024

×

Bupati Budiman Buka Sminar Budaya Tana Luwu Rangkaian HJL dan HPRL 2024

Sebarkan artikel ini

Inspirasi.update.com, Luwu Timur – Bupati Luwu Timur, H. Budiman secara resmi membuka kegiatan Seminar Budaya Tana Luwu yang dilaksanakan di Gedung wanita Simpurusiang, Kecamatan Malili, Senin (22/01/2024).

Kegiatan Seminar yang bertemakan “Sebuah Analog Keberadaan Budaya Luwu di Masa Lalu, Masa Kini dan Masa Akan Datang” tersebut merupakan rangkaian dari Peringatan Hari Jadi Luwu (HJL) ke 756 dan Hari Perlawanan Rakyat Luwu (HPRL) ke 78 di Kab. Luwu Timur selaku tuan rumah.

Adapun selaku moderator pada Seminar Budaya Tana Luwu yakni H. Hamris Darwis (Kadis Kominfo) dan para Narasumber yaitu Prof. Dr. Akin Duli, M.Hum (Dekan Fak. Ilmu Budaya Univ. Hasanuddin Makassar), Prof. Dr. Nurhayati Rahman (Guru Besar & Fisiolog Univ. Hasanuddin Makassar) dan Pua Nawawi Sangkilat, SH (Budayawan).

Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan bahwa, sebagai bagian dari NKRI kita memiliki berbagai macam dan ragam kebudayaan yang tersebar dari Sabang hingga Merauke.

Budaya tersebut, kata Budiman, merupakan peninggalan dari tradisi nenek moyang secara turun-temurun dan diwariskan dari generasi ke generasi untuk kita jaga dan dilestarikan agar tidak punah.

“Olehnya itu, melalui kegiatan seminar ini, perlu kita tuntun kembali kisah sejarah asal mula Tana Luwu kepada setiap generasi muda kita dengan menggali, menemukenali, dan memahami nilai-nilai Budaya Luwu yang sarat dengan kearifan dan tata nilai dalam rangka menjadikannya tetap berakar pada jati diri dan karakteristik lokal sebagai Wija To Luwu,” imbuhnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *